ide-kamar-mandi-minimalis-getplus-aplikasi-cashback-reward

3 Ide Kamar Mandi Minimalis, Bikin Betah Me Time!

Okt 13, 2023

Mendekor kamar mandi bisa ciptakan suasana nyaman dan menyenangkan, serta meningkatkan pengalaman saat me-time. Kamar mandi yang indah beri relaksasi dan picu perasaan senang saat menghabiskan waktu di sana. Nah, supaya kamar mandimu nyaman dan enak dipandang, berikut beragam pilihan ide kamar mandi dengan tampilan yang minimalis dan cozy, GoGetters. Yuk, simak!

3 Contoh Ide Kamar Mandi Minimalis

Berikut tiga contoh ide kamar mandi minimalis yang bisa kamu pertimbangkan:

1. Pertama, nuansa serba putih

Kamar mandi dengan nuansa serba putih adalah contoh yang sempurna dari desain minimalis yang timeless. Dalam desain ini, seluruh elemen kamar mandi, seperti lantai keramik, closet, bathtub, dan wastafel, dipilih dengan warna putih yang bersih. GoGetters bisa tambahkan kontras lewat keramik kamar mandi dengan aksen warna hitam untuk memberikan sentuhan visual yang menarik.

2. Kedua, serba kayu ala Skandinavia

Untuk GoGetters yang mencari kehangatan alami dalam desain kamar mandi minimalis, tema serba kayu ala Skandinavia adalah pilihan yang sempurna. Lantai kayu dengan warna cokelat yang khas memberikan karakteristik khusus pada tampilan kamar mandi. Kamu bisa bagi kamar mandi jadi dua bagian, satu untuk mandi dan satu untuk berdandan, bikin ruang lebih fungsional dan efisien.

3. Ketiga, warna gelap dan motif marble

Bagi yang suka nuansa lebih gelap, desain kamar mandi dengan cat abu-abu tua adalah alternatif menarik. Dinding dan lantai dengan warna yang mirip memberikan kesan mewah dan elegan. Motif marmer pada dinding atau lantai juga bisa menambahkan sentuhan mewah pada desainnya.

Tips Dekorasi Kamar Mandi Minimalis

Kamu bisa mendekor kamar mandi minimalis lebih baik dengan beberapa tips berikut:

1. Ketahui tips memilih keset kamar mandi yang tepat

Salah satu detail penting dalam dekorasi kamar mandi minimalis adalah tips memilih keset kamar mandi yang tepat. Pilih keset yang mudah dibersihkan, tahan air, dan tahan lama. Sebaiknya sesuaikan warna dan desainnya dengan tema keseluruhan kamar mandi untuk menciptakan konsistensi dalam tampilan.

2. Jangan gunakan terlalu banyak warna

Kunci utama dalam dekorasi kamar mandi minimalis adalah menjaga tampilan yang bersih dan sederhana. Hindari penggunaan terlalu banyak warna yang berlebihan. Fokus pada satu atau dua warna netral yang harmonis untuk dinding, lantai, dan furnitur. 

3. Terangi kamar mandi dengan ambient lighting

Pencahayaan berperan penting dalam menciptakan atmosfer. Gunakan pencahayaan ambient lembut dari lampu LED yang bisa diatur penting untuk kamar mandi minimalis yang nyaman.

4. Pilih dekorasi yang simpel

Pilih dekorasi yang sederhana dan bergaya untuk menjaga tampilan minimalis. Hindari dekorasi berlebihan dengan memilih rak dinding minimalis untuk penyimpanan atau menambahkan tanaman hias kecil dalam pot yang simpel.

Rekomendasi Perlengkapan Kamar Mandi Modern yang Sederhana

Berikut beberapa rekomendasi kamar mandi modern yang sederhana:

1. Mizu Sudoku PVC Bathroom Mat

Keset kamar mandi PVC ini memastikan keamanan dengan 80 penghisap di bagian bawahnya untuk pemasangan yang kuat dan anti-slip. Dengan 90 lubang drainase dan kemudahan perawatan, keset ini ideal untuk mencegah kecelakaan akibat lantai basah di kamar mandi.

2. Rak Dinding Kamar Mandi Vesken IKEA

Rak dinding ini adalah solusi penyimpanan ideal dengan bahan aluminium berkualitas tinggi yang tahan lama dan anti-karat. Dengan dua susun tambahan, kamu bisa menyimpan peralatan mandi, handuk, dan barang-barang lainnya dengan rapi. Pemasangan mudah dengan membuka lubang, dan desainnya yang sederhana dan modern akan meningkatkan fungsionalitas dan estetika kamar mandi minimalismu.

3. Botol Sabun Marmer Mizu

Terbuat dari keramik dengan finishing glossy, botol ini nggak hanya praktis tapi juga indah dipandang. Jadi, kamu bisa mengisinya dengan berbagai jenis cairan seperti sabun cuci tangan, sabun mandi, shampoo, dan lainnya. Selain kasih sentuhan mewah, botol ini juga tersedia dalam beberapa pilihan warna.

4. Rak Sikat Gigi Ecoco

Rak sikat gigi ini punya desain minimalis yang fungsional dengan konsep magnetik, tempat untuk sikat gigi dan pasta gigi, serta mencegah akumulasi air, lho. Peralatan yang gampang dipasang di dinding bersih ini berbahan plastik PP dan ABS yang tahan lama sehingga bikin kamar mandi lebih modern.


Promo Untukmu


Cobain, deh, tiga ide kamar mandi minimalis di atas biar kamu jadi lebih betah me-time. Kamu bisa, lho, berbelanja perlengkapan kamar mandi modern dari IKEA, iFurnholic, atau Ruparupa lewat fitur eShop GetPlus buat dapatkan poin yang bisa ditukarkan dengan berbagai rewards menarik! Jangan lewatkan kesempatan ini untuk bikin kamar mandi minimalismu semakin nyaman. Download sekarang aplikasi GetPlus dan temukan inspirasi home decor lainnya di blog KataGita. Yuk, bikin pengalaman berbelanjamu lebih bermanfaat dan menguntungkan dengan GetPlus!

Artikel Terbaru
Lihat Semua Artikel ↗
Download Aplikasi GetPlus Sekarang !