kiat-pilih-kado-natal-pacar-getplus

Jelang Natal, Ini 6 Kiat Pilih Kado Buat Pacar Perempuan

Des 09, 2022

Momen Natal udah makin dekat nih. Buat Teman Gita yang ngerayain Natal, tentu tukar kado atau hadiah bareng orang terkasih menjadi hal yang nggak boleh dilewatkan. Tukar hadiah memang nggak cuma bikin suasana Natal jadi makin meriah, tetapi juga mempererat jalinan kasih.

Baca Juga: Bisa Ditiru, Inilah 7 Tips Belanja Hemat Mingguan Untukmu!

Kadang banyaknya pilihan hadiah malah bikin kamu bingung Teman Gita? Makanya, nggak ada salahnya kamu meluangkan waktu sejenak buat mikirin apa hadiah yang sesuai berdasarkan hobi atau hal yang disukai oleh pasangan. 

Kiat Pilih Kado Buat Pacar Perempuan

Supaya kamu nggak bingung lagi pilih hadiah Natal buat pacar, berikut beberapa tips yang bisa kamu ikuti, antara lain:

1. Sesuaikan Kado Buat Pacar Perempuan dengan Kepribadiannya

Kamu bisa menyesuaikan hadiah sesuai dengan kepribadiannya. Contohnya, kamu memiliki pacar yang workaholic, kamu bisa lho hadiahin dia tiket liburan. 

Nggak cuma ngebantu dia buat melepas penat dari rutinitas pekerjaan sehari-hari, kamu juga bisa menikmati momen libur akhir tahun bareng-bareng nih. kamu bisa memilih lokasi liburan yang keren, contohnya seperti Nusa Tenggara Barat. 

Di sana, kalian berdua bisa menikmati indahnya laut, sunrise dan sunset yang menjadi idola. Destinasi lain yang bisa kamu kunjungi seperti Bali, atau berbagai pilihan kota lainnya. 

2. Beri Hadiah Sesuai Hobi

Selain menyesuaikan hadiah sesuai kepribadian, kamu juga bisa kasih hadiah sesuai sama hobinya pacarmu. Contohnya, pacar Teman Gita suka ngederin musik kapanpun dimanapun. Nah, cocoknya udah pasti kamu kasih headphone. 

Tapi, jangan asal pilih ya. Pastiin kamu beli headphone yang bagus, karena akan digunakan sebagai hadiah. Selain itu headphone yang kamu pilih juga harus punya subwoofer jadinya suara bassnya menggema dan musik yang dia dengerin jadi jelas dan menyenangkan. 

3. Cari Hadiah Sesuai dengan Kebutuhannya

Bakal makin mantap banget kalau kamu kasih hadiah sesuai sama apa yang lagi dibutuhin sama pacarmu, Teman Gita. Contohnya, sebentar lagi pacarmu bakal liburan atau harus ngelakuin perjalanan dinas keluar kota. Kamu bisa hadiahin dia perlengkapan mandi portable. 

Kamu juga bisa tambahin hadiah itu sama perlengkapan makan stainless yang kece, jadinya dia bisa membawanya kemana aja. Dengan kasih hadiah sesuai kebutuhannya, barang tersebut bakal lebih berkesan lho. 

4. Cari Tahu Kebiasaan yang Dimilikinya

Sebagai pacar, kamu pasti tahu seperti apa kebiasaan yang dimilikinya. Contohnya, pacarmu adalah orang yang suka wewangian, dan sering menyemprotkan parfum. 

Kamu bisa hadiahin parfum yang aromanya sesuai dengan kesukaan pacar. Selain parfum dengan wangi yang disukainya, pastikan merek tersebut juga sesuai dengannya. Kemudian, bungkus parfum menggunakan kertas kado dan lengkapi juga dengan kartu ucapan. 

Selain parfum, kalau pacarmu suka mengoleksi tas atau sepatu, kamu juga bisa memberikannya. Tetapi, kalau hadiahmu adalah tas atau sepatu, ketahui seperti apa kriteria tas yang dia sukainya, apakah pacarmu menyukai tas yang trendy, atau tas yang cocok untuk pergi ke kantor. 

Sedangkan, bila ingin memberi sepatu, kamu harus mengetahui ukuran dan jenis sepatu yang dia sukai, ya.

5. Berikan Voucher

Sebenarnya, hadiah yang satu ini nggak mainstream lho. Apalagi jika bukan voucher belanja. Hadiah ini menjadi hadiah yang nggak mungkin salah. Apalagi jika pacarmu adalah orang yang hobi belanja. Kamu bisa memberikan voucher belanja di tempat atau di toko favoritnya.

6. Mengirim Voucher Rewards sebagai Kado Buat Pacar Perempuan

Bila kamu ingin membeirkan hadiah yang lain dari biasanya, kamu bisa memberikan Gift Voucher menggunakan aplikasi GetPlus dengan fitur send as gift voucher rewards. Caranya sangat mudah lho. 

Kamu hanya perlu masuk di aplikasi GetPlus, kemudian pastikan kamu sudah melakukan redeem voucher dahulu. Bila pacarmu merupakan member GetPlus, berikut langkah yang bisa kamu lakukan:

  • Masuk di menu My Voucher
  • Pilih e-voucher yang akan kamu berikan
  • Pilih send as a Gift 
  • Masukkan data penerima dan pesan yang ingin kamu beirkan
  • Pilih lanjut
  • Lakukan konfirmasi dan klik kirim
  • Masukkan kode PIN GetPlus. 

Sedangkan, jika pacarmu bukan member dari GetPlus, berikut langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Masuk di menu My Voucher
  • Pilih e-Voucher yang akan kamu bagikan
  • Klik send as a Gift
  • Masukkan nama, serta nomer handphone
  • Klik lanjutkan
  • Pilih “kirim dengan link”, kemudian bagikan link. 

Agar dapat melakukan pengiriman hadiah ini, pastikan kamu sudah melakukan update aplikasi GetPlus ke versi yang paling baru ya. Selain itu, ketika melakukan pengiriman voucher, kode ini akan aktif selama 2 minggu. 

Baca Juga: Pakai Fitur eShop, Inilah Cara Belanja Online Hemat!

Bila voucher nggak kamu gunakan selama 2 minggu, e-voucher nantinya akan kembali lagi ke si pengirim. Jadi, kamu nggak perlu cemas jika e-vouchermu akan hangus. Dengan menggunakan GetPlus, memberikan kado buat pacar perempuan memang menjadi lebih mudah. Agar lebih menguntungkan, kamu juga bisa membeli produk di marchant partner GetPlus, sehingga selain mendapatkan hadiah yang disukai pacar, kamu juga bisa mengumpulkan poin yang menguntungkan. Tunggu apalagi? Instal GetPlus sekarang juga, ya!

Artikel Terbaru
Lihat Semua Artikel ↗
Download Aplikasi GetPlus Sekarang !