rekomandasi-wisata-malam-bandung-getplus-aplikasi-cashback-reward

Rekomendasi 8 Tempat Wisata Malam Bandung, Pasti Puas!

Feb 20, 2024

Pengen menikmati Kota Kembang dalam suasana berbeda? Yuk, kita jalan-jalan mengelilingi wisata malam Bandung dan Lembang! Banyak destinasi yang bisa kamu kunjungi, lho. Bahkan, beberapa tempat juga menawarkan keindahan pemandangan Kota bandung dari ketinggian dengan udara sejuk. Lantas, kamu harus berkunjung ke mana saja, nih? Cek daftar rekomendasinya di bawah ini!

Daftar Destinasi Wisata Malam Bandung

Sebagai salah satu kota wisata, Bandung nggak pernah kehabisan destinasi menarik buat kamu eksplor, termasuk saat malam hari. Ini dia beberapa rekomendasi destinasi wisata malam Bandung yang worth it masuk daftar kunjunganmu!

  • Hutan Menyala Djuanda

Berlokasi di area Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda (Tahura Djuanda), Hutan Menyala Djuanda merupakan karya kolaborasi dari Tahura Djuanda, Sembilan Matahari, dan The Lodge Maribaya. Daya tarik utamanya terletak pada instalasi lampu warna-warni dengan berbagai efek audiovisual. Kamu akan merasa seperti sedang berada di dunia fantasi, GoGetters! Untuk mengunjungi Hutan Menyala Djuanda, kamu perlu menyiapkan biaya tiket masuk sebesar Rp125.000 per orang.

  • Caringin Tilu

Buat yang pengen menikmati pemandangan Kota Bandung dari ketinggian, kamu bisa mengunjungi Caringin Tilu di kawasan Padasuka, Cimenyan. Sebaiknya, datanglah sejak sore hari agar kamu bisa sekaligus menikmati keindahan sunset. Setelah matahari terbenam, barulah kamu akan mendapat city view dengan kerlap-kerlip lampu kota yang memukau. Cocok banget buat kamu yang sekalian pengen hunting foto, nih!

  • Jalan Braga

Nggak afdol rasanya liburan di Bandung tanpa mengunjungi Jalan Braga. Salah satu jalanan ikonik di Indonesia ini merupakan destinasi wisata malam Bandung yang seru, lho. Banyak aktivitas menarik yang bisa kamu lakukan, mulai dari foto-foto di depan deretan bangunan vintage, ngopi di kafe, kulineran di resto maupun pedagang kaki lima, hingga belanja di mall Braga Citywalk yang masih satu area dengan Jalan Braga.

  • Alun-alun Kota Bandung

Kalau kamu mencari destinasi wisata Bandung Lembang 24 jam, Alun-alun Kota Bandung adalah salah satu opsi yang nggak boleh kamu lewatkan. Lokasinya sangat strategis, yakni berada pas di depan Masjid Raya Bandung dan dekat dengan Museum Pos Indonesia. Area dalam Alun-alun Kota Bandung sudah dilapisi dengan rumput sintetis sehingga nyaman untuk tempat nongkrong sampai malam hari.

  • Lampion Park

Destinasi wisata malam Bandung satu ini cocok buat kamu yang suka selfie atau foto-foto. Soalnya, Lampion Park menyuguhkan instalasi lampu-lampu dengan berbagai karakter, seperti pohon, dinosaurus, dan aneka bentuk hewan lainnya. Jadi, hasil fotomu pun bakal tampak cantik dengan background pendar lampu warna-warni. Lampion Park nggak memberlakukan biaya masuk alias gratis!

Promo Untukmu

Daftar Destinasi Night Tourism Lembang

Nggak jauh dari Bandung, kamu juga bisa mengeksplor destinasi wisata malam Lembang. Opsi ini cocok buat kamu yang ingin menikmati suasana malam Bandung dengan udara lebih sejuk dan segar. Ini dia beberapa rekomendasinya!

  • Bukit Moko 

Hanya dengan tiket seharga Rp15.000, kamu sudah bisa masuk ke area Bukit Moko. Berdiri di atas ketinggian 1.500 mdpl, Bukit Moko menawarkan keindahan kerlap-kerlip lampu yang dipancarkan city view Bandung. Destinasi ini juga termasuk wisata malam Bandung Lembang 24 jam, lho, jadi kamu bisa sekalian stay sampai pagi untuk menyaksikan sunrise. Sambil menikmati pemandangan, mampirlah ke Waroeng Dawoeng untuk menghangatkan perut dengan makanan dan minuman.

  • Kebun Hidroponik Punclut

Sama seperti Bukit Moko, kamu juga perlu menyiapkan budget sekitar Rp15.000 per orang untuk masuk ke Kebun Hidroponik Punclut. Bedanya, destinasi wisata malam Lembang ini menyuguhkan pengalaman jalan-jalan di area kebun hidroponik. Nggak cuma itu, kamu juga bisa berfoto di banyak spot lucu dan Instagramable.

  • Warung Kopi Gunung Lembang 

Gimana, ya, rasanya ngopi di tengah hutan pinus yang udaranya segar? Kamu bisa merasakan hal tersebut dengan datang ke Warung Kopi Gunung Lembang! Selain menawarkan pengalaman ngopi yang cukup anti-mainstream, tempat satu ini juga punya banyak spot foto favorit, salah satunya adalah jembatan gantung sepanjang 40-50 meter.

Kabar baiknya lagi, Warung Kopi Gunung Lembang juga merupakan merchant GetPlus. Artinya, kamu bisa lebih untung ngopi di sini jika menggunakan aplikasi GetPlus! Setelah transaksi, buka aplikasi GetPlus dan masuklah ke fitur Foto Struk untuk mengumpulkan poin. Nantinya, kamu dapat menukarkan kumpulan poin tersebut dengan voucher diskon dan berbagai rewards menarik!
Yuk, rencanakan liburan untuk mengeksplor berbagai wisata malam Bandung dan Lembang! Sebelum berangkat, download dulu aplikasi GetPlus biar bisa lebih untung saat bertransaksi di berbagai merchant rekanan GetPlus. Dapatkan juga info tentang tempat liburan seru lainnya dari KataGita, klik di sini!

Artikel Terbaru
Lihat Semua Artikel ↗
Download Aplikasi GetPlus Sekarang !